header-int

Kolaborasi untuk Visi Lembaga: Ospam, Poskestren, dan AMC Susun Program Kerja Bersama

Selasa, 24 Jun 2025, 09:05:15 WIB - 57 View
Share
Kolaborasi untuk Visi Lembaga: Ospam, Poskestren, dan AMC Susun Program Kerja Bersama

Al Hikam (AMC.) - Tiga elemen organisasi internal Pesantren Mahasiswa Al-Hikam Malang, yaitu Ospam, Poskestren, dan Al-Hikam Media Center (AMC), melaksanakan Rapat Kerja Bersama (Raker) pada Minggu, 22 Juni 2025, bertempat di Perpustakaan Pesantren. Acara dimulai pukul 08.30 WIB dan diikuti oleh seluruh perwakilan pengurus dari ketiga lembaga tersebut. Rapat kerja ini bertujuan untuk memperkuat koordinasi antar lembaga, merumuskan program kerja tahunan, serta menyelaraskan visi dan misi masing-masing organisasi dalam satu semangat kebersamaan.

Pembukaan kegiatan dilakukan oleh kepala pesantren yang memberikan sambutan singkat sekaligus penegasan pentingnya sinergi antar unit kerja dalam menunjang sistem pendidikan dan pengasuhan santri di Pesantren Mahasiswa Al-Hikam. Agenda utama dalam rapat ini mencakup pemaparan program kerja dari masing-masing organisasi. Poskestren menyampaikan program di bidang kesehatan dan kebersihan lingkungan pesantren, termasuk peningkatan edukasi kesehatan santri, kegiatan posyandu rutin, serta penyusunan SOP tanggap darurat kesehatan.

Sementara itu, Ospam mempresentasikan program kerja yang fokus pada pembinaan keorganisasian santri, pengembangan soft skill, serta penataan kegiatan keagamaan dan kepemudaan di lingkungan internal pesantren. Termasuk pula rencana pelaksanaan pelatihan kader, lomba antar kamar, dan penguatan gerakan literasi. Divisi AMC (Al-Hikam Media Center) menjelaskan rancangan program di bidang media dan jurnalistik. AMC berkomitmen untuk meningkatkan kualitas produksi konten digital, dokumentasi kegiatan pesantren, serta memperluas jangkauan publikasi melalui media sosial dan platform daring lainnya. Program kerja mereka juga mencakup pelatihan jurnalistik dasar dan pengelolaan konten visual.

Raker bersama ini menjadi forum strategis untuk membangun sinergi antar lembaga di lingkungan pesantren. Di akhir sesi, peserta rapat menyepakati pembentukan tim kolaboratif lintas divisi untuk program prioritas yang bersifat lintas fungsi. Selain itu, dibuat jadwal koordinasi bulanan guna menjaga konsistensi dan monitoring pelaksanaan program. Dokumentasi kegiatan dilakukan oleh tim AMC sebagai bagian dari penguatan literasi media internal. Kegiatan Raker ditutup sekitar pukul 13.00 WIB dengan doa bersama dan sesi foto seluruh peserta.

Hal ini sejalan dengan yang disampaikan sahabat Ahmad Fahim Royandi, selaku ketua umum Organisasi Santri Pesantren Al Hikam Malang (OSPAM) 2025-2026 terhadap apa yang menjadi tujuan rapat kerja ini dilaksanakan secara bersama-sama, yaitu diharapkan dapat membangun kesepahaman dan komitmen antar organisasi dan merumuskan progam kerja secara bersama tanpa saling beratabrakan kegiatan antara satu dengan yang lain. "yang pasti, juga diharapkan dapat meningkatkan koordinasi antar organisasi." - Tambahnya

Setelah masing-masing pemaparan, dilanjutkan dengan forum diskusi untuk mengintegrasikan program yang memiliki keterkaitan antar lembaga. Beberapa program direncanakan akan dilaksanakan secara kolaboratif, seperti penyuluhan kesehatan berbasis media, pelatihan komunikasi publik, serta pembuatan buletin rutin pesantren.

Oleh karena program kerja ini juga dilaksanakan oleh organisasi media pesantren (AMC), Gus Abdul Hakim Hidayat, S.E selaku Ketua Yayasan Al Hikam Malang mengatakan bahwa dalam era informasi yang begitu cepat, instansi pemerintah menghadapi tantangan besar terkait reputasi dan citra publik. Berbagai berita, baik positif maupun negatif, dapat dengan mudah menyebar di media sosial dan platform online lainnya. "Media memiliki peran yang penting dalam menjaga citra nama baik pesantren kepada publik, maka harus hati-hati dan memperbanyak validasi kebenaran dalam membuat konten yang akan di publikasi." - Ujar Beliau.

Dengan terselenggaranya Rapat Kerja Bersama ini, diharapkan ketiga elemen strategis pesantren dapat terus berinovasi dan saling mendukung dalam menjalankan amanah organisasi masing-masing. Kolaborasi ini menjadi pijakan untuk mewujudkan visi bersama: pesantren yang aktif, produktif, dan berdampak luas melalui karya nyata.


Penulis: Muh. Noaf Afgani

Editor: Zahrotul Mufidah

AL-HIKAM Pondok Pesantren Al-Hikam resmi berdiri pada 17 Ramadan 1413 bertepatan dengan 21 Maret 1992. Sebagai pelopor pesantren khusus mahasiswa, lembaga pendidikan Islam ini memiliki tujuan memadukan dimensi positif perguruan tinggi yang menekankan pada ilmu pengetahuan dan teknologi dengan dimensi positif pesantren yang akan menjadi tempat penempaan kepribadian dan moral yang benar.
© 2016 - 2025 Pesantren Al-Hikam Malang Follow Pesantren Al-Hikam Malang : Facebook Twitter Linked Youtube