header-int

Tanbih Al-Am dan Guest Lecture: Menelusuri Prospek Bisnis di Indonesia

Senin, 07 Okt 2024, 22:23:29 WIB - 148 View
Share
Tanbih Al-Am dan Guest Lecture: Menelusuri Prospek Bisnis di Indonesia

Al-Hikam (AMC) – Pesantren Mahasiswa Al Hikam Malang kembali mengadakan acara tahunan Tanbih Al-‘Am. Acara tersebut merupakan kegiatan monitoring yang dilakukan tiap satu bulan sekali di Minggu pertama antara jajaran ustadz dan ustadzah berserta para santri/santriwati. Kegiatan ini juga diikuti dengan Guest Lecture bertemakan "Menelusuri Prospek Bisnis di Indonesia."

Tanbih Al-‘Am dan Guest Lecture ini sendiri dihadiri oleh seluruh santri pesantren mahasiswa Al Hikam Malang yang antusias ingin memperdalam wawasan terkait perkembangan bisnis di Indonesia dan bagaimana Islam dapat berperan dalam dunia usaha modern. Dengan begitu, Pesantren Al Hikam mengundang Bapak Ir. Salman Al Farisy, S.T selaku Pemateri.

Acara ini dimulai pada pukul 19.00 WIB di Gedung Kelompok Bimbingan Ibadah Haji (KBIH) Al Hikam. Rangkaian kegiatan diawali dengan membaca surat Al-kahfi 1-10 bersama – sama, menyanyikan lagu Indonesia Raya, Mars dan Hymne Al- Hikam. Kemudian dilanjut penyampaian surat Keputusan kelulusan Maisa ke XXXIV dan Launching jas dan Jersey baru Al- Hikam. Ust. Nur Kholis S.Sos selaku kepala pesantren menyampaikan Maklumat Pengasuh mengenai kahadiran Istighotsah dan tahlil akan menjadi pertimbangan dalam  ujian  Dirosah.

   “Bersama- sama mendisiplinkan diri istighotsah, tahlil,dan wiridan. Bismillah tahun ini perubahan sebagai evaluasi perjalanan pesanren  setelah melewati  teguran dari Allah covid selama 3 tahun, dengan memikirkan dan menata ulang  untuk mempersiapkan  masa depan dengan membangun diri sebaik mungkin “Dandani awak ora golek penak”, do’a itu esensinya  adalah pengakuan kehambaan diri di hadapan Allah Swt, doa berarti kita berjannji untuk berada pada jalan menuju Allah”  Dawuh KH. Mohammad Nafi’  selaku Pengasuh Pesantren Mahasiswa Al-Hikam Malang.

Pada Guest lecture kali ini yang bertemakan “menelusuri prospek Bisnis di Indonesia”  membahas 4 hal, yang pertama prospek bisnis di Indonesia?,  yang kedua produk, pemasaran, dan keuangan  mana yang lebih penting?, kemudian Tantangan bisnis era sat ini?, dan yang terakhir kesalahan para Pebisnis awal?

Beliau mengatakan apapun bisnisnya sekarang laku karena sekarang merupakan era digital, jadi jika ingin berkembang maka denagn cara mempelajari bisnis digital Antara produk, pemasaran dan keuangan yang lebih penting adalah pemasaran karena uang itu bisa dicari kalau kita bisa menjual, banyak orang yg punya produk tapi tidak bisa menjual. Kemudian belajarlah tentang keuangan, kebanyakan orang jatuh karena tidak bisa mebedakan mana uang usaha mana uang pribadi karena rata2 uang usaha dipakai untuk uang pribadi lalu bangkrut. Yang ketiga tantangan Bisnis saait ini adalah mental Pemalas, Jangan pernah menyalakan nasib orang tua Tentukan akan menjadi apa di masa depan mulai saat ini. Yang terakhir kesalahan pebisnis awl adalah seperti yang sudah di jelaskan diatas yaitu belum bisa membagi antara uang usaha dan uang pribadi. Beliau juga berpesan untuk dapat Memanfaat kan Organisasi yang ada untuk melatih kepemimpinan dan  berkomunikasi karena semua orang mempunyai peluang yg sama namun kesempatan berbeda. Yang terakhir kesalahan pebisnis awl adalah seperti yang sudah di jelaskan diatas yaitu belum bisa membagi antara uang usaha dan uang pribadi.

Prospek bisnis di Indonesia saat ini  bisa di bilang positif jika dapat memanfaatkan peluang yang ada, bagi generasi muda hal ini memberikaan kesempatan untuk dapat memanfaatkan fasilitas yang ada seperti  perkembangan teknologi misalkan bisa berbisnis melalui berbagai media sosial.

AL-HIKAM Pondok Pesantren Al-Hikam resmi berdiri pada 17 Ramadan 1413 bertepatan dengan 21 Maret 1992. Sebagai pelopor pesantren khusus mahasiswa, lembaga pendidikan Islam ini memiliki tujuan memadukan dimensi positif perguruan tinggi yang menekankan pada ilmu pengetahuan dan teknologi dengan dimensi positif pesantren yang akan menjadi tempat penempaan kepribadian dan moral yang benar.
© 2016 - 2024 Pesantren Al-Hikam Malang Follow Pesantren Al-Hikam Malang : Facebook Twitter Linked Youtube